SEDANG BERLANGSUNG, Babak 16 Besar SEA Games 2021, Putri KW vs Nguyen Thuy Linh: Link Live Streaming GRATIS
Jakarta, GEN- Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani tengah berhadapan dengan Nguyen Thuy Linh, Vietnam, Kamis, 19 Mei 2022.
Pertemuan Putri Kusuma Wardani vs Nguyen Thuy Linh terjadi dalam babak 16 besar SEA Games 2021 cabang olah raga (cabor) bulu tangkis individual.
Bagi pecinta bulu tangkis yang ingin menyaksikan pertandingan babak 16 besar SEA Games 2021 antara Putri Kusuma Wardani vs Nguyen Thuy Linh bisa melalui link live streaming yang tersemat di akhir artikel ini.
Baca Juga: Jadwal Lengkap Babak 16 Besar Thailand Open 2022, Kamis, 19 Mei 2022, Ada Duel Ganda Putra Indonesia
Putri KW (sapaan Putri Kusuma Wardani) saat ini berada di peringkat ke-51 dunia nomor tunggal putri, sedangkan Nguyen Thuy Linh adalah posisi ke-58 dunia.
Saat berita ini diturunkan, laga Putri Kusuma Wardani vs Nguyen Thuy Linh tengah memasuki game pertama. kedudukan sementara wakil Indonesia unggul 16-7.
Baca Juga: Tak Terbendung, Vito Kalahkan Anders Antonsen di Babak 32 Besar Thailand Open 2022