Ridwan Kamil dan Bupati Sumedang Tinjau Kesiapan Tol Cisumdawu Jelang Mudik Lebaran 2022

waktu baca 2 menit
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir tinjau pembanungan tol Cisumdawu untuk wilayah Cileunyi-Sumedang-Dawuan, Senin, 25 April 2022/ Twitter @ridwankamil

Jakarta, GEN- Gubernur Jawa Barat, dan Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir tinjau pembanungan tol Cisumdawu untuk wilayah Cileunyi-Sumedang-Dawuan, Senin, 25 April 2022.

Kabar terbaru, jalan tol Cisumadawu sudah normal sampai Pamulihan dan yang bisa dibuka langsung ke Cimalaka. Adanya tol baru ini membuat Jawa Barat siap menghadapi arus .

Masyarakat Jawa Barat yang hendak melakukan Mudik Lebaran 2022 dapat menggunakan jalur baru tersebut. Namun, sejauh ini jalan ini sementara dibuka hanya situasional, hal itu disampaikan oleh Ridwan Kamil melalui akun twitter resmi miliknya.

Baca Juga: UPDATE 45 Ruas Jalan Tol dan Nontol yang Diberlakukan Pembatasan Operasional Angkutan Barang

“Bersama Bupati Sumdang Dony Ahmad Munir tinjau Jalan tol Cisumadawu yg sudah normal sampai Pamulihan & yg bisa dibuka langsung ke Cimalaka. Jalan ini situasional dibuka hingga jam 5 sore & dibatasi hanya untuk kendaraan kecil saja, karena ada sisa longsor yg sedang diperbaiki,” cuit Ridwan Kamil dalam unggahannya di akun twitter @ridwankamil, yang dikutip genmedianetwork.com hari ini.

Selain itu, Ridwan Kamil juga mengatakan Jawa Barat siap menghadapi arus mudik saat Tol Cisumdawu sudah dapat dioperasikan secara penuh.

Baca Juga: 11 Tips Mudik Aman dan Sehat ala Pegiat Keselamatan GDDC, Aan Gandhi

“Jabar siap hadapi arus mudik. Semoga Tol Cisumdawu bisa menggeliatkan sektor pariwisata di Sumedang, sehingga perekonomian & kesejahteraan masyarakat Sumedang dapat meningkat. #JabarJuara #IndonesiaJuara -admin-,” tulis akun twitter @ridwankamil.

***

Sumber: Twitter @ridwankamil