Hasil Pertandingan Final SEA Games 2021, Ganda Campuran Malaysia Raih Emas dan Perak

waktu baca 2 menit
Ganda campuran Malaysia, Chen Tang Jie/Peck Yen Wei … rekan senegaranya, Hoo Pang Ron/Cheah Yee See, Minggu, 22 Mei 2022

Jakarta, GEN- Ganda campuran Malaysia, kalahkan rekan senegaranya, , Minggu, 22 Mei 2022.

Pertemuan Chen Tang Jie/Peck Yen Wei (Chen/Peck) vs Hoo Pang Ron/Cheah Yee See (Hoo/Cheah) terjadi di final cabang olah raga bulu tangkis individual.

Duel ganda campuran antara Chen/Peck vs Hoo/Cheah di final SEA Games 2021 berakhir dalam rubber set (tiga game).

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG, Final Voli Putra SEA Games 2021, Indonesia vs Vietnam: Link Live Streaming GRATIS

Awal game pertama pertandingan final SEA Games 2021 itu dipimpin pasangan Hoo/Cheah dengan skor 0-3. Duet Hoo/Cheah terus memimpin jalannya pertandingan, 7-12.

Usai interval game pertama pasangan Chen/Peck tertinggal semakin jauh, 9-16. Game pertama ditutup dengan kemenangan Hoo/Cheah dengan skor 15-21.

Memasuki game kedua, pertandingan berlangsung ketat, skor imbang terjadi 2-2. Chen/Peck mulai menjauh dengan selisih tiga angka, 6-3.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Thailand Open 2022, Matsuyama-Shida Taklukan Matsumoto-Nagahara