Hasil Pertandingan Babak 32 Besar Indonesia Masters 2022, Rehan/Lisa Menang
Jakarta, GEN- Pertandingan ganda campuran Indonesia vs wakil Skotlandia di babak 32 besar Indonesia Masters 2022 usai dengan dua game, Rabu, 8 Juni 2022.
Dalam babak 32 besar Indonesia Masters 2022 itu Indonesia diwakili Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Rehan/Lisa), sedangkan Skotlandia mengusung Adam Hall/Julie Macpherson (Adam/Julie).
Duel ganda campuran babak 32 besar Indonesia Masters 2022 antara Rehan/Lisa vs Adam/Julie berlangsung selama 39 menit.
Rehan/Lisa tertinggal di awal game, 3-4. Namun, pasangan Indonesia itu mampu membalikkan keadaan dan merubah kedudukan menjadi 12-5.
Keunggulan itu terus mereka jaga hingga selisih 10 angka, yakni 15-5. Konsistensi itu terus terjaga hingga Rehan/Lisa mengamankan game yang pertama, skor 21-11.
Memasuki game kedua, pertandingan antara kedua pasangan ini berlangsung sengit. Kejar mengejar angka terjadi sepanjang laga.