Ganda Campuran Nomor Wahid Dunia Tumbang di Babak 32 Besar Indonesia Masters 2022
Jakarta, GEN– Ganda campuran nomor wahid dunia, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, Thailand tumbang di babak 32 besar Indonesia Masters 2022, Kamis, 8 Juni 2022 siang.
Lawan yang menumbangkan unggulan pertama Indonesia Masters 2022 itu adalah Thom Gicquel/Delphine Delrue (Gicquel/Delrue), Perancis yang merupakan nonunggulan.
Saat Indonesia Masters 2022 digelar, Gicquel/Delrue menempati peringkat ke-11 dunia.
Baca juga: Hasil Pertandingan Babak 32 Besar Indonesia Masters 2022, Titis/Bernadine Dikalahkan Anisanaya/Zahra
Set pertama berlangsung cukup sengit, baik Dechapol/Sapsiree maupun Gicquel/Delrue tak henti saling menyerang. Smash lurus dan menyilang diperagakan oleh pasangan Thailand, walau sang lawan juga tak mau kalah, termasuk memperkuat pertahanan.
Kegigihan Gicquel/Delrue membuahkan hasil manis dengan membungkus kemenangan, 21-19.
Memasuki set kedua, dominasi Gicquel/Delrue masih mencolok, 5-0.